Pages

 

Kamis, 11 Juli 2019

Cara Membuat Stiker Keren Foto Kita di Whatsapp

2 komentar

Selamat siang para pembaca blog setia 😁

Pada edisi baru kali ini saya ingin membagi ilmu tentang cara membuat stiker di whatsapp dengan mudah. Banyak dari teman-teman yang masih bingung terutama yang mungkin baru saja dikirim stiker dari teman kalian melalui pesan WA. Apalagi temen kalian mengirimkan stiker WA dengan foto yang bukan terdapat di keyboard WA kalian.

 Namun yang bikin kalian penasaran kenapa sih mereka bisa mengirim stiker muka kita?. Nah disini lah kita akan berikan caranya. Karena banyak dari kalian yang penasaran gimana si cara membuatnya langsung saja ke langkah langkahnya. Sebelumnya kalian bisa cek postingan kita yang lain bawah ini.

Di tutorial ini kalian hanya membutuhkan 2 aplikasi yang dapat kalian unduh lewat playstore.
1. Langkah pertama yang harus kalian lewati adalah kalian harus memiliki aplikasi tersebut yaitu PicsArt dan Stiker Pribadi untuk WhatsApp.
2. Setelah kalian memiliki aplikasinya pertama tama masuk ke PictArt.
3. Pilih foto kalian yang ingin kalian jadikan stiker tersebut.
4. Terus masuk ke bagian alat trus pilih crop/potong foto kalian sesuai yang kalian inginkan.
5. Setelah foto kalian di crop masih ke bagian alat dan pilih ubah ukuran gambar dan buat ukuran lebar menjadi kira kira 400-600 tinggi menyesuaikan sendiri.
6. Jika sudah lanjut keberikutnya dan masih pada alat bagian potong gambar namun yang gambarnya seperti dibawah ini. Nah setelah itu kalian atur sendiri area yang ingin kalian pilih biasanya background di hilangkan dan fokus ke foto.
7. Nah lalu jika kalian ingin memasukkan tulisan tinggal klik teks dan isi kata kata apa yang ingin kalian masukkan.
8. Setelah itu selesai deh tinggal simpan ke galeria kalian.
9. Tapi masih ada langkah selanjutnya yaitu kita pindah ke aplikasi stiker pribadi untuk whatsapp.
10. Nah tinggal kalian buka aplikasi tersebut trus pilih hasil foto tadi yang udah kalian edit lalu klik tambahkan.
  Masukkan ke aplikasi               hasil setelah ditambahkan

Note: biasanya pada aplikasi stiker  pribadi untuk whatsapp tersebut mengharuskan minimal 3 foto untuk ditambahkan ke dalam aplikasi whatsapp nantinya.


Selamat mencoba..... dan share hasil kalian berhasil atau tidak komen dibawah yaaa.... 😊😊
dan jangan lupa bagikan artikel ini dan juga ikuti blog ini dengan klik tombol ikuti blog yahh...

Sampai jumpa di next tutorial berikutnya babay....



2 komentar:

Tentang Rasa mengatakan...

Good job minπŸ‘. Tips nya gampang dipahami. Lanjut nulis di blog ya...πŸ‘

All you can find mengatakan...

okey kakak.. bantu share ya.. πŸ‘Œ

Posting Komentar